Kamu pastinya sudah tahu bahwa rempah khas Indonesia ada banyak bukan? seperti sudah diketahui, kekayaan dari rempah-rempah tersebut ternyata juga mempengaruhi cita rasa dari masakan Indonesia yang sangat lezat sekaligus kaya akan rempah.
Adapun rempah-rempah yang digunakan untuk masakan Indonesia sendiri memang sangat beragam mulai dari biji, daun, akar, hingga batang. Sebagai masyarakatnya, kamu harus bangga dengan kekayaan rempahnya tersebut. Bahkan keberadaan rempahnya ternyata juga sudah diekspor ke luar negeri juga.
Rempah Khas Indonesia
Tidak bisa dipungkiri jika hingga saat ini, rempah asal Indonesia masih menjadi komoditas dengan nilai ekonomi cukup tinggi. Bahkan ketika masih masa kolonial Belanda, harga jualnya relatif sangat tinggi dibandingkan dengan emas. Hingga saat ini, keberadaannya memang masih popular dan cukup menarik perhatian.
Untuk kamu yang penasaran dengan berbagai macam rempah khas Indonesia, kami sudah menyiapkan informasi pentingnya berikut ini.
1. Jahe
Jahe menjadi rempah khas Indonesia yang sangat popular dan banyak digunakan sebagai bumbu masakan. Di Indonesia, ada dua jenis jahe dimana cukup popular yakni jahe putih dan merah. Untuk jahe merah sendiri dikenal mempunyai rasa jauh lebih pedas sekaligus aromanya cukup kuat. Bukan hanya berguna sebagai bahan masakan saja tetapi juga sebagai wedang.
2. Lengkuas
Lengkuas atau Laos juga biasanya digunakan buat memasak rebusan, ayam goreng hingga sup. Ciri khas dari lengkuas ini adalah memiliki warna luar merah dengan garis-garis yang teratur. Sebelum digunakan, biasanya lengkuas akan diiris-iris ataupun digeprek dahulu.
3. Cengkeh
Asli dari Maluku, Cengkeh ternyata banyak diincar pada masa penjajahan dulu. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena harga jualnya memang cukup tinggi. Selain Maluku, penghasil cengkeh lainnya yakni Jawa Timur, Kalimantan Timur, Hingga Nusa Tenggara Barat.
4. Kayu Manis
Berikutnya ada kayu manis dimana dikenal memiliki aroma yang khas, manis sekaligus pedas. Keberadaan kayu manis sebenarnya sudah ada sejak jaman Mesir Kuno. Di Indonesia, keberadaannya biasanya digunakan sebagai bahan pencampur makanan.
5. Kunyit
Rempah satu ini dikenal mempunyai warna kuning dan bisa ditemukan dengan mudah di Kawasan Asia tenggara. Di beberapa daerah, kunyit dikenal dengan sebutan seperti kunir, kuning, janar hingga konyet.
Sebenarnya masih ada banyak rempah dari Indonesia yang bisa ditemukan. Jika anda ingin membantu para petani lokal dalam menjual rempah khas Indonesia, maka segera kunjungi Sembilankita.com.